Saturday, April 23, 2016

Cara membuat garis dan mengeditnya pada Autocad

Salam kenal, pada kesempatan kali ini saya akan membagikan tutorial bagaimana cara membuat garis dan mengeditnya. untuk tutorial ini saya hanya menggunakan autocad versi 2007 karna lebih mudah dipahami pemula.
sebelum itu usahakan anda harus terbiasa menggunakan tombol-tombol keyboard saat menggambar autocad agar proses menggambar lebih cepat dan praktis.
oke langsung saja kita mulai

1. Cara Membuat garis pada autocad
klik gambar line yang biasanya terletak di sisi kiri layar autocad (seperti pada gambar icon dibawah), atau ketik L + ENTER.












kemudian klik di sembarang tempat pada area gambar, tarik ke arah samping / ke atas (terserah agan). untuk membuat garis agar benar2 lurus/tidak miring klik F8 atau ketik ORTHO + ENTER, maka kita bisa membuat garis horizontal maupun vertikal secara tepat. 
untuk membuat garis sesuai dengan panjang yang kita inginkan misalnya ingin membuat panjang garis 5 m, maka ketik L + enter -- klik ditempat yg diinginkan -- tarik kearah yg diinginkan -- ketik 5 -- enter.

2. Cara mengedit garis pada autocad
jika sebelumnya kita menggaris 5 m dan misalnya ingin mengubah menjadi 8 m, klik pada ujung garis -- tarik kearah memanjang garis-- kemudian akan muncul 2 kotak perintah seperti gambar di bawah, saya notasikan dengan A dan B

KOTAK A -- autocad menanyakan kepada kita ingin nambah garis berapa panjang? kalo kita ingin ubah dari 5 m ke 8 m maka kita ketik pada kotak tersebut 3 + enter , artinya kita ingin menambah 3 m lagi.
KOTAK B -- autocad menanyakan kita ingin panjang keseluruhan yg diinginkan berapa? untuk menulis perintah di kotak B tekan TAB terlebih dahulu kemudian ketik 8 + enter. maka garis akan berubah.

Dati tutorial ini anda bisa membuat garis hingga membentuk suatu objek sederhana, misalnya bentuk kotak/persegi, persegi panjang, segitiga, dll. lakukan banyak latihan agar terbiasa. hal ini sangat membantu saat ingin membuat denah rumah, dll

Jika ada hal yg ingin ditanyakan silahkan ketik komentar di bawah, 
semoga bermanfaat.
salam dari saya
Syahrizal, Mahasiswa Teknik Sipil Politeknik Negeri Lhokseumawe Ak. 2012