Friday, November 18, 2016

Dasar Autocad - Ketika Gambar Sudah Full Memenuhi Layar Dan Sulit Di Zoom Out (Diperkecil)

Untuk anda yang pemula, pasti pernah jumpa kasus seperti ini. saat menggambar menggunakan garis dengan bentang yang panjang-panjang, maka akan membuat area gambar menjadi sempit, hal itu karna pengaruh penggunaan template yang tidak tepat.

Lalu apa yang harus kamu lakukan untuk bisa di zoom out ?
Kamu bisa memanfaatkan fitur Zoom – Extend.
jika kamu menggunakan workspace Autocad clasic bisa memilih View – zoom – extend seperti gambar dibawah ini


Atau bisa saja kamu langsung mengetik di keyboard :
z + Enter , kemudian ketik  ex + Enter

maka akan ada sedikit space area tambahan, namun tidak banyak. oleh karena itu usahakan menggunakan template yang tepat untuk memudahkan anda dalam menggambar. untuk menggambar dalam satuan milimeter / centimeter anda bisa menggunakan acadiso.